SDN Gelam 2 Gelar Karya Seni dan Wira Usaha

avatar swaranews.com

Swaranews.com - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Gelam 2 Sidoarjo  menyelenggarakan "Gelar Karya P5 dan Pekan Wira Usaha" bertemakan  "Kearifan Lokal Sidoarjo".

Endang Kusniati sebagai koordinator acara menatakan, penjabaran tema kearifan lokal  kali ini berupa  pawai gunungan hasil olahan tambak Sidoarjo, seperti bandeng, udang, mujaer dan dihiasi aneka sayuran.

"Tujuan mengambil tema kearifan lokal ini adalah untuk mengenalkan olahan makanan hasil tambak Sidoarjo yang banyak mengandung gizi dan protein," ujar Endang Kusniati, S.Pd, Sabtu (14/1/2023).

Dia menyampaikan bahwa bandeng, mujaer, udang dan kupang adalah makanan hasil tambak yang memiliki kandungan protein yang cukup tinggi untuk pertumbuhan anak dan tidak kalah  dengan makanan luar negeri.

"Anak Sidoarjo harus bangga dengan makanan tradisional yang dimiliki dan mau mengangkat budaya lokal daerahnya," paoat Endang yang juga Ketua Komunitas Guru Penulis Sidoarjo (KPGS).

Dirinya menyebutkan,  dengan tema kearifan lokal   merupakan wujud dari rasa cinta kita terhadap tanah kelahiran, tempat tinggal kita yaitu Sidoarjo.

Penampilan kesenian yang berkaitan kearifan lokal Sidoarjo, seperti tari Bandeng Nener, Kupang Ronjot, dan dongeng Dewi Sekardadu. Menariknya, acara tersebut  dipandu MC cilik, siswa  SDN Gelam  Billy dan Naraya keduanya kompak dan ceria, dengan gaya khas gaya anak- anak.

Endang yang juga dikenal sebagai pelatih tari ini mengungkapkan bahwa gelar karya seni kali ini mendapatkan respon positif dari wali murid.

"Gelar Karya Seni  P5 ini sangat bermanfaat untuk memacu kreativitas dan ketrampilan siswa. Anak saya sebagai salah satu tim pengangkat gunungan sangat semangat. Ini adalah hasil pembelajaran yang nyata," ungkap orang tua murid Azka Wira.Satriya salah satu orang tua peserta didik kelas 2.

Dia merasa bangga putranya bisa tampil dalam gelar seni P5 kali ini.

"Pengenalan kegiatan seni dijenjang pendidikan dasar ini sangat positif dan nantinya memberikan kesan positif pada diri anak," tukas Satriya. (kris/mar)

Baca Juga: Buruan Daftar! Pemkot Surabaya Gelar Lomba Desain Motif Batik Khas Suroboyo

Editor : redaksi