Gubernur Jawa Timur Terima Bantuan

avatar swaranews.com
Penyerahan bantuan secara simbolis kepada Gubernur Jawa Timur
Penyerahan bantuan secara simbolis kepada Gubernur Jawa Timur

Swaranews.com - Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengadakan audiensi membahas penerapan PSBB dan menerima penyaluran bantuan dari Satgas BUMN Jatim.

Pada kesempatan tersebut Satgas BUMN menyalurkan bantuan APD berupa masker medis (20 kotak), masker N 95 (500 buah), nitril gloves (600 pasang), isolation coveral (2000 buah), safety boot (500 pasang), face shield dan helmet (300 buah), handscoen non steril (10 kotak), plastik apron (200 buah), hand sanitizer (250 ml x 500 botol), dan disinfektan 4 liter (4 liter x 500 jerry can).

Baca Juga: Wapres RI Gunakan Kereta Api Inspeksi 4 Menuju Tuban

Penyerahan diwakili oleh Direktur Utama PT Petrokimia Gresik, Direktur Utama PT Pelindo III, dan Direktur SDM dan Umum PT PAL Indonesia (Persero). Bantuan diterima langsung oleh Gubernur Jawa Timur yang di damping oleh Kepala BPBD Provinsi Jawa Timur.

Direktur SDM dan Umum PT PAL Indonesia (Persero) Etty Soewardani yang turut dalam audiensi tersebut menyatakan bahwa bantuan tersebut adalah wujud dari komitmen BUMN dalam penanganan pandemi Covid-19, khususnya di wilayah Jawa Timur.

"BUMN di Jawa Timur berupaya secara berkesinambungan untuk terus mengorganisasikan bantuan APD. Hal tersebut adalah aplikasi nyata dari tagline Kementerian BUMN “BUMN Untuk Indonesia”, paparnya, Senin (4/5/2020).

Sebelumnya BUMN di Jawa Timur yaitu PT PAL Indonesia (Persero), PT Petrokimia Gresik, PT PG Rajawali, PT Telkom Regional V, PT Semen Indonesia, PT Pertamina MOR V melalui Satgas BUMN Jawa Timur telah menyalurkan bantuan Alkes kepada RS BUMN, RSUD, Puskesmas dan Posko Covid-19 di Jawa Timur dalam tiga tahapan penyaluran sejak bulan Maret dan akan dilanjutkan dengan tahapan-tahapan berikutnya.

Baca Juga: Bank Jateng Friendship Run Sambangi Kota Pahlawan

Bantuan yang diberikan berupa coverall gown/APD Hazmat, face shield, sarung tangan, masker medis, masker N95, boot medis, disinfektan, hand sanitizer, hazmat water resistant, hazmat anti mikroba, google, apron medis, dan lainnya.

"Dengan pemberian bantuan Alkes tersebut diharapkan penanganan pasien di RS dan Puskesmas tersebut dapat dijalankan secara maksimal serta lebih meningkatkan rasa aman dokter maupun perawat dalam menjalankan tugasnya selama pandemi Covid-19," terang Etty Soewardani.

Dia menyebutkan  bahwa bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan Fasilitas Penginapan untuk Tenaga Medis kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur berasal dari BUMN yang berada di Provinsi Jawa Timur seperti PT PAL Indonesia (Persero), PT Petrokimia Gresik, PT. SIER, PTPN X, Pelindo III, PT PG Rajawali, PT Telkom Regional V, PT Semen Indonesia, PT Pertamina MOR V, PT Pegadaian, PT DPS, dan PT ASABRI. (mar)

Baca Juga: Jagung Varietas Reog 234 Bisa Hasilkan 12,4 Ton Pee Hektar

 

 

Editor : redaksi