Kader PDIP Simokeero Blusukan Sosialisasi Ganjar di Lima Kelurahan

avatar swaranews.com
Achmad Hidayat (kopyah hitam) saat bersama kader PDIP Simokerto blusukan sosialisasi Ganhar Pranowo. /Foto: tim
Achmad Hidayat (kopyah hitam) saat bersama kader PDIP Simokerto blusukan sosialisasi Ganhar Pranowo. /Foto: tim

Swaranews.com - Untuk memperluas dukungan kepada Calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo dan PDI Perjuangan di Pemiku 2024,  kader PDIP Surabaya bergerak serentak berkunjung dari rumah ke rumah warga. Membawa stiker, kaos, dan alat peraga lainnya.

Kali ini digelar oleh Kader PDIP kecamatan Simokerto di lima kelurahan diantaranya Simokerto, Kapasan, Tambakrejo, simolawang dan Sidodadi pada Minggu (17/8) Pagi.

Seluruh jajaran Pengurus Anak Cabang, Ranting dan Anak Ranting kompak mengenakan seragam merah dengan menempelkan stiker “Ganjar Pranowo” dari pintu ke pintu.

Wakil Sektetaris Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kota Surabaya Achmad Hidayat mengatakan bahwa warga di kecamatan Simokerto menyambut dengan gembira kehadiran Kader - Kader PDI Perjuangan tersebut.

“Dengan keluar masuk kampung, mengetuk pintu rumah warga kita juga mendengar apa yang menjadi kesulitan mereka. Kita semua berupaya agar PDI Perjuangan dan Ganjar Pranowo menang di Kota Surabaya," ujar Achmad Hidayat.

Politisi Muda PDI Perjuangan itu juga mengenalkan sosok “Ganjar Pranowo” yang memiliki pengalaman lengkap dan merintis dari bawah. Mantan Gubernur Provinsi Jawa Tengah dua periode tersebut lahir dari keluarga sederhana dan pernah terpilih menjadi anggota DPR RI sebagai bukti mengetahui berbagai aspirasi rakyat serta mampu memperjuangkannya.

Sementara itu, Sri Mardi Suseno Sekretaris PAC PDIP Simokerto mengungkapkan sejumlah agenda kepartaian terus digulirkan untuk senantiasa selalu dekat dengan rakyat. Diantaranya melalui kegiatan yang telah dilakukan struktural PDIP.

“Kita bekerja keras bergotong royong agar PDI Perjuangan menang di Kecamatan simokerto dan mengantarkan Ganjar Pranowo sebagai presiden serta menambah kursi legislatif," terangnya. (mar)

Baca Juga: Sahabat Cak Ghoni Wonocolo Sambut Sumpah Pemuda Gelar Dialog Kepemudaan

Editor : redaksi